Bandung Ikkela.com (10/12/2025) – PERSIB setelah menjalani sesi latihan resmi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Selasa, 9 Desember 2025 kemarin. Pangeran Biru siap menghadapi Bangkok United pada pertandingan terakhir Grup G AFC Champions League Two 2025/26 di Stadion GBLA, Rabu 10 Desember 2025, pukul 19.15 WIB. yang akan disiarkan langsung RCTI Sport.
Memulai sesi latihan yang dipimpin pelatih fisik Yaya Sunarya. Semua pemain menjalani program ini, termasuk Andrew Jung dan Adam Alis yang sempat mengalami cedera. Keduanya berlatih penuh semangat seperti pemain lainnya.
Pangeran Biru menjalani latihan pukul 08.30 WIB. Cuaca cukup bersahabat selama latihan resmi. Hal ini membuat pemain menikmati semua program yang diberikan pelatih Bojan Hodak.
Pelatih PERSIB, Bojan Hodak menyebut, timnya tengah dalam kondisi terbaik menjelang pertandingan krusial ini. PERSIB hanya membutuhkan satu poin untuk memastikan diri lolos ke fase knock-out ACL Two musim ini. Namun, Hodak tetap mengincar kemenangan atas Bangkok United di laga ini.
“Persiapan tim sangat baik. Kami punya empat hari untuk persiapan setelah melawan Borneo FC di Super League. Terlebih di pertandingan terakhir kami meraih kemenangan penting dan itu tentunya bagus untuk tim. Kami dalam mood dan suasana yang bagus juga,” kata Hodak dalam sesi konferensi pers di Stadion GBLA, Selasa 9 Desember 2025.
PERSIB meraih kemenangan 2-0 atas Bangkok United pada pertemuan pertama dengan Bangkok United di Stadion Pathum Thani, 1 Oktober 2025 lalu. Meskipun demikian, pelatih berpaspor Kroasia ini meminta anak asuhnya untuk tidak memandang remeh Bangkok United saat ini. Ia meminta seluruh pemain fokus demi meraih target lolos ke fase knock-out.
“Besok (sore ini 10/12/2025) akan menjadi pertandingan yang berat bagi kami. Kita saat ini merupakan dua tim terbaik terbaik di grup. Saat pertemuan pertama di Thailand, mereka pun cukup menyulitkan. Jadi, kami berharap akan mendapatkan hasil yang positif,” jelasnya.
Penukaran tiket Bobotoh
Sedangkan untuk penukaran tiket pertandingan AFC Champions League (ACL) Two 2025/26 antara PERSIB dan Bangkok United resmi dibuka di dua lokasi pelayanan. Langkah ini dilakukan untuk memberikan akses yang lebih mudah dan mempercepat proses distribusi gelang penanda bagi Bobotoh.
Untuk pemegang tiket Tribun VIP Bawah, VIP Barat Utara, dan VIP Barat Selatan penukaran dilakukan di Sawarga Courtyard Summarecon Mall Bandung (Summaba), Jalan Grand Bulevar No. 1 Cisaranten Kidul, Gedebage, Kota Bandung. Layanan dibuka pukul 10.00-18.00 WIB.
Sementara itu, pemilik tiket Tribun Timur, Utara, dan Selatan dapat melakukan penukaran di Detasemen Jasa Angkutan (Den Jas Ang), Jalan Ibrahim Adjie No. 433, Kota Bandung. Waktu penukaran dibuka lebih awal, mulai pukul 08.00-18.00 WIB.
Tata Cara Penukaran e-Ticket Menjadi Gelang Penanda
1. Datangi lokasi penukaran sesuai informasi yang tertera pada e-ticket (lokasi dipilih saat pembelian melalui PERSIB Apps).
2. Tunjukkan e-ticket dan KTP asli (fisik) sebagai verifikasi identitas.
3. Tidak diperbolehkan diwakilkan dalam bentuk apa pun.
4. Jaga kerahasiaan barcode pada gelang karena memuat data pribadi pemilik tiket.
5. Segera kenakan gelang penanda pada tangan kiri setelah diterima. Tidak langsung memakainya dianggap pelanggaran dan tiket dapat dinyatakan tidak berlaku.
Seperti rilis yg diunggah persib.co.id, bahwa, pastikan menukarkan tiket lebih awal untuk menghindari antrean dan memudahkan akses masuk stadion. Sampai bertemu di GBLA, mari hadir dengan tertib dan penuh semangat.
(rlsprsb.idbch*/)